Tuesday, June 14, 2011

Mengenal Horsepower

Cerita berawal ketika Watt mengamati seekor kuda poni pengangkat batu bara di sebuah pertambangan. Dia mau menghitung kemampuan kuda poni tersebut dalam bekerja. Dia menemukan bahwa dalam rata-rata, sebuah kuda poni dapat melakukan kerja 22.000 foot-pound dalam semenit. Dia kemudian mengalikan angka tersebut dengan 50% dan mendefinisikan 1 HP sebagai kemampuan melakukan kerja 22000 foot-pound dalam satu
menit.



Jadi 1 HP bisa berarti kemampuan menaikkan 330 pound batu bara setinggi 100 feet
dalam semenit, atau 33 pound setinggi 1000 feet, atau 1000 pound setinggi 33 feet.
Apapun kombinasinya selama jumlah perkaliannya 33000 foot-pound maka itu akan setara daya 1 HP. Tentunya kondisi ekstrim agak sulit merealisasikannya misalnya
meminta kuda poni mengangkut 1 pound setinggi 33000 feet atapun sebaliknya mengangkut 33000 pound setinggi 1 feet. Sangat tidak berperikebinatangan!

No comments: